Monday, August 12, 2013

Lindung: rusaknya jalan, bentuk pengkhianatan terhadap rakyat

(KisaranNews). Buruknya kondisi jalan Rahuning-Bandar Pulo, yg sempat jadi jalan utama menuju lokasi wisata air terjun simonang monang, mengundang komentar dari anggota DPRD Asahan,  Parlindungan Panjaitan. Ia menilai akses jalan yang buruk membatasi hak rakyat untuk mendapatkan pertambahan ekonomi, rekreasi dan yang paling utama kesejahteraan. ungkapan itu di terima KN saat bersilaturahmi ke rumah beliau di Air Batu. Saat itu KN menapak tilasi perjalanan 18 siswa SMA di awal tahun sembilan puluhan. Saat itu Redaktur KN satu sekolah dengan beliau.
" Kalau jalan yang sudah ada rusak dan tak di rawat, itu sebuah penghianatan. Pemerintah jangan abaikan hak rakyat!" tegas caleg dari partai beringin ini di pemilu mendatang. Lepas magrib dan di iringi gerimis KN melanjutkan perjalanan menuju Kisaran bersama saudara Pujokestowo, yang dulu suka tidur di rumah salah satu teman di Bandar Pulo, kali ini pula ia tahu ada jalan yang lebih representatip menuju ke sana via Pulo Raja.

Sunday, August 11, 2013

Kemenag RI akan Latih 140.000 Guru Madrasah  Untuk Terapkan Kurikulum 2013 tahun Depan http://t.co/gYUDo9SHna Shared via TweetCaster

Saturday, August 10, 2013

Pemkab Asahan, abaikan Jalan Rahuning-B. Pulo

Harinya hampir sama dengan hari ini, sabtu(10/8). Hanya beda tahun, sekitar 22 tahun yang lalu. Delapan belas siswa opunturir SMAN 2 Kisaran dengan menumpang angkot dari Kisaran, menyusuri jalan lintas timur sampai simpang es, lalu menyusuri pinggiran sungai Asahan sampai di B. Pulo pekan. Perjalan di lanjutkan hingga objek wisata Air terjun Simonang-monang. Tidak ada aral melintang semua lancar. Jalan yang buruk ada di beberapa titik tapi tidak menganggu.
Delapan belas siswa itu akhirnya bisa tiba dengan selamat, memasang tenda, lalu bermalam di sana bersama bermacam kejadian supranatural.
Yang mo di bahas bukan, supra naturalnya. Melainkan jalannya! Bercermin dari kondisi jalan, jelas selama dua puluh tahun, jalan Rahuning-B.Pulo tak pernah di perhatikan. Apalagi setelah ada jalan alternatip Pulo Rakyat-Aek songsongan-B.Pulo , lewat jembatan kecil. Ke tragisan jalan tersebut  kian sengsara. Mungkin lebih baik masa Belanda yang di hadirkan oleh Novel-novel bertema berburu terbitan malaysia yang di karang putra asli B. Pulo. Menurut Parlindungan Panjaitan, anggota DPRD Asahan, kerusakan itu di sebabkan  tidak adanya kepedulian Pemkab Asahan dan juga kontribusi truk-truk pengangkut hasil bumi, khususnya sawit.
" Jika jalan bagus, akses ekonomi pasti semakin lancar." jelas Lindung yang pemilu berikutnya mencalon dari Partai Golkar. Mudah-mudan keluhan ini di dengar Pemkab Asahan, karena masyarakat setempat juga warga kita.

Tuesday, August 6, 2013

Daging Murah Sampai Kisaran?

http://finance.detik.com/read/2013/08/06/170141/2325148/4/daging-murah-rni-rp-70-ribukg-laris-manis-selama-bulan-puasa

Monday, August 5, 2013

Lebaran 2013

Selasa, sedikit umat muslim di Sumatera Barat lebih dahulu lebaran. Umat Islam yang jumlahnya lebih besar mungkin baru hari kamis mendatang. Kali ini yang sepaham dengan ormas Muhamadiyah dan pemerintah akan duduk bersama. Walau pun Muhammadiyah ada kemungkinan tetap tidak hadir pada sidang istbat(7/8). Jadi tahun ini, awal Ramadhan beda, lebarannya sama. Alhamdulillah(KN)

Friday, August 2, 2013

Cek Nama Di KPU, Mau?

Dua hari ini, tele teks di media elektronik sibuk menayangkan kesedian pemilih untuk mencek namanya di  www.kpu.go.id. Untuk mencari tahu pada tahun depan berhak memilih atau tidak. Pertanyaannya, maukah pemilih mencek kepesertaannya? Untuk yang 'melek' internet hal tersebut bukan hal sulit. Apalagi yang sudah pegang smartphone. Tapi kenyataannya banyak yang menganggap itu bukan sesuatu yang penting! Bagaimana dengan yang tak kenal dengan internet? Pasti lebih tidak perduli.
Banyak faktor penyebab kecuekan tersebut. Dari penelusuran KN, yang paling dominan adalah manfaat pemilu. Baik yang sifatnya Nasional atau pun lokal. Selama pemenang pemilu masih mengabaikan harapan pemilihnya, maka pemilih akan tertarik dengan manfaat instan dari sebuah pesta demokrasi. Faktor berikutnya adalah, keluarga dan teman. Di luar itu, jangan berharap ada yang mencek data pribadinya. Semua sudah cuek baby. Jadi mari kita pulangkan kepada pribadi pribadi yang siap di pilih? Asli atau cuma janji kw?